Jelang Idul Adha, Pertamina Tambah 66 Ribu LPG di Sultra

Ilustarsi. Foto: Istimewa

SULTRAGO.ID, MAKASSAR – Jelang hari raya Idul Adha 1442 H, PT Pertamina Subholding Commercial & Trading Regional Sulawesi menambah pasokan tabung liquified petroleum gas (LPG) 3 kg sebanyak 932.520.

Dari total tersebut, untuk Sulawesi Tenggara (Sultra) penambahan sebanyak 66.080 tabung.

Unit Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Regional Sulawesi, Laode Syarifuddin Mursali mengatakan, penambahan ini dilakukan untuk mengantisipasi kenaikan konsumsi LPG akibat pembatasan atau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro yang membuat aktivitas di rumah cenderung meningkat.

“Penambahan ini juga dilakukan sebagai respon atas permintaan beberapa kabupaten kota berupa operasi pasar untuk menekan inflasi daerah,” kata Laode melalui rilis persnya, Senin 19 Juli 2021.

Menurutnya, selain menambahkan pasokan LPG 3 kg lebih banyak dari alokasi reguler, Pertamina juga memastikan pasokan bahan bakar minyak (BBM) dalam keadaan aman selama masa PPKM.

“Kami pastikan pasokan BBM aman dan penerapan protokol kesehatan di SPBU dilakukan guna mencegah penyebaran Covid-19,” tutup Laode.

Penulis: Keysa

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *