Tag: Pencarian bibit-bibit unggu

  • Pemerintah Apresiasi Kejuaran Wawonii Cup I Sebagai Instrumen Pencarian Bibit-Bibit Unggul

    Pemerintah Apresiasi Kejuaran Wawonii Cup I Sebagai Instrumen Pencarian Bibit-Bibit Unggul

    SULTRAGO.ID – Even kejuaran Wawonii Cup I bidang olahraga Sepak Bola dan Volly Ball tingkat Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) resmi dibuka oleh Bupati H. Amrullah di Lapangan Bobolio, Kecamatan Wawonii Selatan pada Sabtu, 25 Desember 2021.

    Dalam sambutannya, Bupati Amrullah mengatakan kegiatan kejuaraan Wawonii Cup I ini merupakan kegiatan resmi pertama yang dilaksanakan di Konkep.

    Olehnya itu, dengan terlaksananya kegiatan tersebut pihaknya sangat mengapresiasi para pihak terkait. Bahkan Bupati Amrullah secara khusus memberikan apresiasi kepada tuan rumah Kecamatan Wawonii Selatan telah menginsiasi kegiatan ini.

    “Kejuaraan Wawonii Cup I ini adalah kegiatan resmi pertama yang digelar di Konkep. Saya atas nama pribadi dan pemerintah sangat mengapresiasi kepada semua pihak termasuk panitia yang telah menginisiasi kegiatan ini,” kata Bupati Konkep Amrullah.

    Sebelumnya juga ada kegiatan seperti ini, namun sifatnya tidak resmi.

    “Hari ini kami turun full hadiri pembukaan even ini, baik dari eksekutif maupun legislatif sebagai bentuk apresiasi kami dari Pemerintah Konkep” ujarnya.

    Tidak cuman itu, Amrullah juga berharap kegiatan ini bisa menjadi insturmen untuk mencari dan membina bibit-bibit unggul bidang olahraga.

    “Khususnya untuk Cabang Sepak bola dan Bola Voly. Kedepan dari pemerintah kita akan buat kegiatan olahraga seperti ini yang lebih terarah, sehingga kita harapakan nantinya Konkep mampu mencetak prestasi di kancah yang lebih tinggi,” jelasnya.

    Di tempat yang sama Ketua Panitia Wawonii Cup I Arman mengatakan bahwa tujuan krgiatan ini adalah untuk mempererat hubungan persaudaraan antar masyarakat Konkep.

    “Yang bermuara pada pencarian dan pembinaan bibit-bibit unggul bidang olahraga sepak bola dan bola voly,” tambah Amran.

    Perlu diketahui, kegiatan Wawonii Cup I telah diikuti sebanyak 16 club dari 7 kecamatan se-Konkep.