KENDARI, SULTRAGO.ID – Pemerintah Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) menggelar pelatihan Pengelolaan Keuangan Desa Berbasis Digital di salah satu hotel di Kota Kendari, Selasa (20/6).
Kegiatan yang difasilitasi oleh Badan Keuangan Daerah (BKD) Konkep berkeja sama dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Sultra tersebut diikuti oleh seluruh camat dan kepala desa beserta operator desa lingkup Konkep.
Bupati Konkep Amrullah menjelaskan, pelatihan digelar sebagai bentuk dukungan terhadap transformasi regulasi keuangan berbasis digital. Dan pelatihan ini juga bertujuan untuk mengoptimalkan peran dan fungsi aparatur desa dalam pengelolaan keuangan desa.
Menurutnya, pengelolaan keuangan desa berbasis digital harus diterapkan. Sehingga dapat mempermudah pemerintah desa dalam melaporkan keuangan dengan memanfaatkan teknologi.
“Kita harus dapat mengikuti tren yang sesuai perkembangan zaman, dan membuktikan SDM Kabupaten Konawe Kepulauan tidak ketinggalan zaman,” ucapnya.
Ia berharap, pelatihan ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh aparat pemerintah desa untuk lebih memantapkan kinerja, serta menambah wawasan dan pemahaman terkait pengelolaan keuangan desa yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
“Ini merupakan cita cita kita bersama, untuk menjadikan Kabupaten Konawe Kepulauan menuju Wawonii Bangkit, berkembang, kompetitif, dan tangguh,” pungkasnya.
Kepala BKD Konkep, Mahmud menambahkan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengoptimalisasi keuangan yang berfokus pada tahap perencanaan, penganggaran, penatausahaan, pelaporan, dan pertanggung jawaban.
“Pengelolaan keungan desa ini harus disingkronisasi antara pengelolaan keuangan Negara, begitu pun juga keuangan daerah,” jelasnya.
Ia menegaskan, pelaporan keuangan berbasis digital akan terus dioptimalkan untuk meminimalisir dan mempermudah kinerja Pemerintah Desa. Selain itu pihaknya juga fokus dalam penerapan aplikasi berbasis online, yakni Siskeudes yang berkaitan dengan perencanaan anggaran.
Setelah kegiatan ini usai, kami akan melakukan evaluasi kepada aparat Pemdes se-Konkep terkait implementasi dari hasil pelatihan tersebut. Setelah ini, kita akan buatkan group Wats App agar kita terus mengingatkan setiap pengelola keuangan di masing-masing desa di Konkep,” tutupnya.